5 Hal yang Wajib Kamu Ketahui Sebelum Pasang Behel

Audy Dental

Dear sahabat Audy,

Siapa sih yang nggak pengen giginya tampak rapi dan cantik saat tersenyum? Kamu bisa mendapatkan susunan gigi yang rapi dengan melakukan perawatan behel (orthodonti). Nah, sebelum kamu memutuskan untuk melakukan perawatan behel, baca dulu tips dari Audy berikut ini ya!

1. Pastikan dokter giginya spesialis orthodonti dan sudah terbukti kualitasnya

Hal pertama yang harus kamu pastikan adalah bahwa dokter gigi yang akan menangani kamu adalah dokter yang ahli di bidang behel gigi, yaitu Dokter Gigi Spesialis Orthodonti. Dokter ini menempuh pendidikan lanjutan selama 3 tahun setelah lulus program dokter gigi untuk mendalami ilmu perawatan behel gigi. Kualitasnya sudah tidak diragukan lagi.

Lebih berhati-hati dalam memilih ya.. Perawatan behel biasaya memakan waktu 6 bulan – 2 tahun. Jangan sampai behel gigi kamu tidak memberikan hasil memuaskan atau malah berdampak buruk hanya gara-gara salah pilih operator ya… Rugi waktu, biaya dan tenaga deh..

Sebelum kamu pasang behel, kenali dulu contoh profil dokter spesialis orthodonti disini.

2. Kenali jenis behel yang cocok dengan masalah gigimu

Saat ini ada banyak sekali tipe behel yang bisa kamu pilih sesuai dengan masalah gigi kamu. Buat kamu yang tidak ingin terlalu mencolok, ada behel yang tidak terlalu terlihat saat tersenyum karena warnanya yang bening. Ada juga pilihan behel self ligating dengan rasa sakit dan frekuensi kontrol yang lebih minimal. Jenis behel ini juga dapat meminimalisir kemungkinan perlunya pencabutan gigi dalam beberapa kasus.

Selain itu, untuk flight attendant, juga ada behel yang diletakkan di bagian dalam gigi sehingga sama sekali tidak terlihat dari luar. Invisalign juga bisa menjadi pilihan. Nah, untuk memilih jenis behel yang tepat kamu perlu berdiskusi dengan dokter gigi spesialis ortho yang lebih mengerti kasus gigi kamu. Jadi, sebaiknya berkonsultasi terlebih dulu dengan dokter spesialis orthodonti untuk mengetahui solusi terbaik untuk masalah gigimu ya.

Untuk mengetahui berbagai jenis behel yang ada saat ini secara lengkap, kamu bisa baca artikel di link ini.

3. Ketahui durasi pemakaian behel untuk masalahmu

Kasus yang umum biasanya memerlukan waktu 6 bulan – 2 tahun perawatan dari awal hingga selesai. Frekuensi kontrol behel umumnya 3 minggu sekali. Namun, durasi pemakaian behel sangat bervariasi pada setiap orang. Hal ini dikarenakan lamanya perawatan sangat tergantung pada tingkat keparahan kasus gigimu. Pada saat konsultasi dengan dokter ortho, kamu bisa menanyakan perkiraan durasi pemakaian behel sesuai dengan kondisi gigimu. Nah, tipsnya, jangan lupa kontrol pada waktu yang sudah dijadwalkan ya!

4. Ketahui dos and don’ts saat pakai behel gigi

Ketika kamu sudah pasang behel, kamu perlu lebih berhati-hati untuk menjaga behelmu tetap dalam kondisi baik dan terasa nyaman. Jangan memaksakan menggigit makanan yang terlalu keras. Selain kadang menimbulkan tekanan yang berlebihan pada gigi, ada resiko membuat bagian behelmu terlepas.

Selain itu, untuk mencegah sariawan di awal-awal pemakaian behel, kamu juga bisa menggunakan wax yang diberi oleh doktermu yang ditempel pada bagian-bagian yang terasa tajam supaya lebih nyaman. Selain itu, ikuti petunjuk dokter ortho kamu terutama jika ada alat elastik tambahan yang harus kamu pasang sendiri untuk hasil yang maksimal.

(Source: www.braces4u.com.au)

5. Pahami cara membersihkan gigi selama pemakaian behel

Saat memakai behel, kamu perlu memberikan perhatian ekstra pada kebersihan gigimu. Behel yang dipasang bisa menjadi tempat sisa makanan menempel. Jika dibiarkan, hal ini bisa menyebabkan gigi berlubang ataupun radang gusi. Oleh karena itu, kamu harus rajin membersihkan sela-sela behel dan gigi. Selain dengan menyikat gigi lebih rajin, kamu bisa menggunakan obat kumur dan interdental brush untuk menjangkau kotoran dan sisa makanan yang menempel pada gigi.

(Source: www.istockphoto.com)

Nah, sekarang kamu sudah tahu kan apa saja yang perlu diperhatikan sebelum pasang behel. Perawatan behel yang baik bisa jadi kunci senyum menawan kamu di kemudian hari. So, jangan ragu untuk konsultasikan masalah gigimu dengan dokter spesialis ortho di Audy Dental.

Baca juga artikel lain:

Behel Gigi Teknologi Damon System

Kapan Pemasangan Behel/Kawat Gigi Dimulai? 

Berbagai Jenis Behel yang Ada Saat Ini