Kamu Wajib Tahu Hal Ini Sebelum Pasang Behel!

Halo, Sahabat AUDY!

Jika sudah punya tekad bulat untuk pakai behel, selanjutnya kamu hanya perlu memilih Dokter Gigi yang tepat.

Treatment behel direkomendasikan agar penanganannya dilakukan oleh Dokter Gigi Spesialis Orthodonti atau Orthodontist yang sudah pasti ahli memperbaiki posisi gigi dan memastikan kondisi rahang tidak mengganggu struktur wajah.

Selebihnya, kamu harus punya komitmen selama menjalani treatment karena prosesnya cukup panjang.

Demi mendapatkan hasil yang maksimal, setiap pasien wajib mengikuti tahapan perawatan berikut ini:

1. PEMERIKSAAN AWAL
Diskusikan hasil yang diinginkan dengan Orthodontist agar dapat direkomendasikan rencana perawatan yang terbaik sesuai kondisi gigi. Termasuk melakukan Rontgent Cephalometri dan Panoramic untuk membuat model gigi dari bahan cetak sebagai panduan.

2. PEMASANGAN BEHEL GIGI
Setelah pasien menyetujui rencana perawatan dari Othodontist dan mengetahui dengan jelas apa-apa saja yang perlu dijalani selama masa treatment, maka pemasangan behel dapat mulai dilakukan.

3. KONTROL RUTIN
Selama periode treatment behel, pasien diwajibkan untuk kontrol rutin dengan Orthodontist setiap 3-4 minggu sekali.

4. PERAWATAN PASCA LEPAS BEHEL
Setelah masa pemakaian behel selesai dan posisi ideal gigi sudah terbentuk, pasien diwajibkan memakai retainer demi mencegah susunan gigi kembali ke bentuk dan posisi semula.

Sudah ready pasang behel dan memulai perubahan baik mu?

Yuk langsung buat appointment dengan dokter pilihanmu dengan menghubungi di nomor telpon (021) 227-691-18 atau Whatsapp di 0812-8257-5375. Atau, kamu bisa langsung mengunjungi website AUDY Dental ya, Sahabat AUDY.

Sampai jumpa di AUDY Dental!

#NoWorryAdaAUDY